27juncover.jpg

Manparefkraf Sandiaga Uno Buka Kegiatan East Java Fashion Harmony 2024, Tulungagung - Jawa Timur

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/Kepala Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf/Kabaparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno mengapresiasi acara "East Java Fashion Harmony" di Tulungagung, Jawa Timur, yang kembali masuk ke dalam deretan 110 Kharisma Event Nusantara (KEN). Menparekraf mengatakan, acara ini menjadi sarana promosi pariwisata dan ekonomi kreatif di Tulungagung dan Jawa Timur pada umumnya. Ia meyakini event ini akan memberikan dampak yang besar, mengingat fesyen merupakan salah satu kontributor utama dalam ekspor ekonomi kreatif Indonesia.


East Java Fashion Harmony (EJFH) menyuguhkan rangkaian penampilan rancangan busana dari busana dewasa hingga untuk anak-anak di Jawa Timur. Pj Gubernur Jawa Timur, Adhy Karyono, mengucapkan terima kasih dan apresiasi yang sebesar-besarnya kepada Menparekraf Sandiaga dan jajaran Kemenparekraf yang telah menetapkan "East Java Fashion Harmony" berturut-turut masuk dalam Karisma Event Nusantara.

"Kita tentu akan meningkatkan standar, sehingga harapan kami East Java Fashion Harmony ini bisa lebih tinggi lagi tingkatannya bahkan bisa masuk standar internasional. Kami terus berusaha agar ada dampak positif dari acara semacam ini untuk para pekerja wastra dan seni budaya, agar semua bisa hidup dan akhirnya ekonomi kreatif kita bisa mendorong ekonomi Jawa Timur," ujar Adhy Karyono. Sabtu. (22/6/24).